Pemain muda, Anthony
Sinisuka Ginting lolos dari adangan lawan di babak pertama turnamen bulu
tangkis Taiwan Terbuka GP Gold, Rabu (16/07/2014).
Anthony yang
harus memgikuti babak kualifikasi berhasil menyingkirkan unggulan 6
asal Taiwan, Chou Tien Chien. Anthony unggul melalui pertandingan ketat
yang berakhir rubber game 18-21, 21-17, 21-18.
Di
babak kedua, Kamis (17/07/2014), Anthony yang baru berusia 18 tahun ini
akan menghadapi pemain Taiwan lainnya, Yang Chih Hsun.
Keberhasilan
Anthony diikuti pemain muda lainnya, Fikri Ihsandi Hadmadi. Pemain
berusia 19 tahun ini juga lolos ke babak kedua setelah menang atas
pemain Taiwan, Hsueh Hsuan Yi 21-17, 15-21, 21-9. Fikri akan ditantang
pemain Taiwan lainnya yang merupakan unggulan 16, Wang Tzu Wei.
Sementara
pemain veteran Andre Kurniawan Tedjono gagal lolos ke babak kedua
setelah disingkirkan unggulan pertama dari Korea Selatan, Son Wan Ho
dalam dua gim 10-21, 13-21.
Sementara pemain lainnya, Alamsyah
Yunus juga gagal melangkah lebih jauh setelah mengundurkan diri di gim
pertama saat menghadapi pemain Jepang, Riichi Takeshita. Saat itu
Alamsyah tertinggal 12-17.
Sumber: Kompas.com
Title : Anthony Ginting Lolos Dari Hadangan Lawan Di Babak Pertama
Description : Pemain muda, Anthony Sinisuka Ginting lolos dari adangan lawan di babak pertama turnamen bulu tangkis Taiwan Terbuka GP Gold, Rabu (16/0...